Di Ubuntu ada beberapa aplikasi kamus, yang pernah saya gunakan adalah gKamus dan StarDict. Kali ini akan saya tuliskan tentang aplikasi StarDict. Aplikasi ini sebenarnya mendukung banyak bahasa, tinggal kita akan memasang library yang kita inginkan. Nah, di sini akan kita pasang kamus Inggris-Indonesia dan Indonesia-Inggris.
Karena StarDict sudah ada di repositori Ubuntu, maka memasangnya sangat mudah, bisa lewat Ubuntu Software Center atau dengan Synaptic Package Manager. Cari saja aplikasi StarDict dan tinggal install.
Supaya StarDict bisa menjadi kamus Inggris-Indonesia dan Indonesia Inggris, silakan unduh dua berkas berikut ini.
Kemudian ekstrak kedua berkas tadi melalui Terminal dengan perintah:
sudo tar xjvf stardict-quick_ind-eng-2.4.2-tar.bz2 -C /usr/share/stardict/dic/
sudo tar xjvf stardict-quick_eng-ind-2.4.2-tar.bz2 -C /usr/share/stardict/dic/
Kini Anda sudah memiliki aplikasi kamus di Ubuntu.
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.